Latest News
Oktober 9, 2024UC News Oktober 2024 / UC News September 2024Chef Bintang Michelin berbagi rahasia teknik memasak tradisional ala Prancis. 9 Oktober 2024. Hal. 15 Bahan rempah di Indonesia sangat beragam dan bisa dipadukan dengan resep tradisional Prancis.” DAVID GALLIENNE, Chef Bintang Michelin SURABAYA- Para mahasiswa Universitas Ciputra berkesempatan melihat langsung teknik memasak Chef Bintang Michelin David Gallienne dari Prancis kemarin (8/10). Juara kompetisi Top Chef 2020 itu meramu sup jamur dengan cara tradisional Prancis. Tapi, dipadukan dengan bumbu nusantara seperti serai dan jahe. “Bahan rempah di Indonesia sangat beragam dan bisa dipadukan dengan resep tradisional Prancis,” papar Chef David pada acara kolaborasi UC dan Institut Francais Indonesie (IFI) itu. David menyebut, dia terkesan dengan kunjungannya ke Indonesia. Terlebih, dia bisa demo langsung memasak dengan teknik tradisional ala Prancis yang sudah terkenal. ” Sayaa kan berkunjung kembali ke Indonesia,” tuturnya. Vice Head Culinary Business Program UC Surabaya Moses Soediro mengatakan, kegiatan itu membuat mahasiswa semakin mengenal French cooking technique. Teknik memasak yang sudah banyak dikenal sejak lama di dunia kuliner internasional karena berbagai keunggulannya. Mulai dari pemilihan bahan, proses memasak yang cermat hingga kandungan gizi pada bahan makanan tidak banyak yang hilang. “Bahan masak yang dipilih yakni plant based food,” tuturnya. Makanan yang dimasak menggunakan teknik tersebut akan terlihat dari warna sayur tidak banyak berubah. “Proses pematanganya merata,” ujarnya. Di Surabaya Barat yang banyak menggunakan teknik tersebut di antaranya restoran steak. (ata/jun) [...]
Oktober 9, 2024Entrepreneur Oktober 2024Asia Timur dominasi belanja e-commerce global 8 Oktober 2024. Hal.3 Indonesia, Malaysia, dan Thailand Masuk Tahap Ekspansi SURABAYA – Industri niaga elektronik atau biasa disebut e-commerce secara global masih dikuasai regional Asia Timur Tiga negara di wilayah tersebut menyumbang nilai konsumsi e-commerce terbesar, baik di Asia-Pasifik maupun seluruh dunia. Managing Director, Global E-Commerce, AnyMind Group Akinori Kubo mengatakan, peran Asia Timur bagi industri global tak bisa diingkari. Merujuk survei Euromonitor Internasional, negara Tiongkok, Jepang, dan Korea Selatan menyerap 87 persen dari nilai pen-jualan e-commerce. “Secara global, nilai e commerce tiga negara tersebut juga me-nyerap 40 persen,” ujar Kubo dalam keterangannya kemarin (7/10). Dia mengatakan, perkiraan ukuran pasar dari tiga negara tersebut mencapai USD 4,2 triliun. Namun, tiga negara itu punya tren yang berbeda. Di Tiongkok, konsumen terbiasa dengan perbandingan harga sehingga pembelian dari konsumen e-commerce biasanya didorong diskon dari brand. Di sisi lain, konsumen Jepang justru menghargai benefit dari loyalitas mereka. Karena itu, mereka biasanya bakal terdorong belanja sambil mengumpulkan poin. “Sebagai contoh, Rakuten Group di Jepang telah membentuk ekosistem Rakuten dengan tingkat loyalitas konsumen yang tinggi,” ungkapnya. Pasar Korea Selatan juga berbeda. Penjualane-commerce di negara tersebut didominasi platform e-commerce lokal. Mereka punya pikiran yang sempit sehingga susah berganti, baik soal brand maupun platform e-commerce. Di sisi lain, konsumen di Taiwan sangat menyukai gratis ongkos kirim. Mereka bahkan rela membeli barang lebih banyak untuk bisa mencapai batas ongkos kirim. Platform favorit di negara masing-masing pun berbeda. Secara umum, model usaha omni-channel, mobile-first, dan social commerce menjadi fokus utama. Misalnya, pasar e-commerce di Jepang dan Taiwan yang masih mengandalkan jaringan ritel fisik. Brand pun biasanya merancang situs toko resmi meski sudah masuk ke platform e-commerce. Hal itu berbeda dengan platform e-commerce di Tiongkok yang menjadi lebih bebas. Di negara tersebut, potensi social commerce justru berkempang pesat sehingga membuat konsumen bisa belanja berbagai barang tanpa harus keluar dari halaman media sosial. Anymind sebelumnya meluncurkan studi e-commerce Asia Tenggara. Dia mengatakan, ekonomi digital di Asia Tenggara bisa mencapai USD 330 miliar pada 2025. Sementara, nilai e-commerce di Indonesia diproyeksikan mencapai USD 86, 1 miliar pada 2028. “Pada 2022, nilai penjualan e-commerce Indonesia sendiri menyerap 52 persen dari total industri di Asia Tenggara,” imbuhnya. Indonesia dianggap sudah masuk tahap ekspansi bersama industri di Malaysia dan Thailand. Sedangkan Filipina dan Vietnam masih dalam tahap industri berkembang. Satu-satunya yang sudah matang adalah Singapura. Di Indonesia, sudah terjadi integrasi antara belanja online dan offline di banyak platform e-commerce. Karena itu, perilaku konsumen kini mulai mencari kenyamanan dengan fitur kurir sehari sampai atau mencari toko yang dekat dengan lokasi mereka. “Secara garis besar, konsumen e-commerce di Asia Tenggara memang berfokus pada platform di ponsel yang lebih fokus pada personalisasi tiap konsumen. Namun, memang ada beberapa perbedaan dalam preferensi di setiap negara,” ungkapnya. (bil/c7/fall) [...]
Oktober 9, 2024UC News Oktober 2024Sumber : Jawa Pos   Terdapat Banyak Punden 9 Oktober 2024 DIBALIK gemerlap kemajuan Kota Surabaya, utamanya di wilayah Surabaya Barat, siapa yang menyangka kalau area tersebut banyak menyimpan situs bersejarah punden. Chrisyandi Tri Kartika, Pustakawan Universitas Ciputra Surabaya mengungkapkan, memang sebaran situs bersejarah berupa punden ini banyak ditemui di Surabaya Barat. Sebutlah seperti punden Mbah Denok, punden Mbah Singo Joyo, dan punden Mbah Bajoel. Kendati lekat dengan makam sesepuh atau lakasi yang dikeramatkan, punden ini menurut dia tidak selalu demikian. Punden menurut dia justru memang sering ditemukan di posisi-posisi aerah yang termasuk dalam kategori dataran tinggi. Biasanya makam ada itu istilahnya karena lokasi di sana sudah pasti bagus dan dikunjungi oleh banyak orang, jadi perawatan punden sekalian dengan makam, katanya. Nah wilayah Surabaya Barat, dia melanjutkan, secara letak geogralisnya memang termasuk wilayah dataran tinggi. Konon, dulunya area tersebut merupakan perbukitan sebelum banyak dijamuri rumah-rumah warga seperti sekarang. “Pembentukan dataran di beberapa bagian Surabaya terbentuk karena endapan lumpur. Karena posisi punden berada diwilayah dataran tinggi, persebarannya ada di Surabaya Barat. (Tapi) tidak semua punden terdapat makam,” ujarnya. (dim/nur) [...]
Oktober 9, 2024UC News Oktober 2024Sumber : Jawa Pos   Perkuat Skill dan Magang, Alumnus UC Tembus Big 4 8 Oktober 2024 SURABAYA – Tempat magang mahasiswa pada semester akhir bisa menjadi peluang besar untuk meniti karir berikutnya. Perguruan tinggi pun berperan menjalin kerja sama dengan banyak lembaga bereputasi tinggi sebagai tempat magang mahasiswa itu. Manfaat penguatan kurikulum magang seperti itu bisa langsung dirasakan para alumnus. Dosen Akuntansi Universitas Ciputra (UC) Surabaya Kazia Laturette menjelaskan jurusan tersebut terus mengembangkan kurikulum untuk memperbesar peluang mahasiswa diterima bekerja setelah lulus. Juga memiliki skill yang mumpuni. Salah satunya dengan penguatan kurikulum pembelajaran. Seperti accounting dengan memanfaatkan teknologi dan pembelajaran berbasis project. Di jenjang semester akhir, mahasiswa juga magang di berbagai perusahaan akuntansi. *Terbukti dengan skill yang dimiliki mahasiswa UC, setelah magang dan lulus banyak dari mereka diterima di lembaga auditor ternama, jelasnya. Dari informasi tercatat, terdapat alumni prodi akuntansi UC yang bekerja sebagai senior auditor firma akuntansi di “Big 4”. Yakni Klynveld Peat Marwick Goerdeler (KPMG), Pricewaterhouse Coopers (PwC), Deloitte, dan Ernst & Young (EY). Kepala Program Studi Akuntansi Universitas Ciputra Surabaya Dr. Cliff Kohardinata, S.E., M.M., Ak mengungkapkan dengan berkembangnya inovasi dan teknologi data analytics, pihaknya juga membekali mahasiswa dengan keterampilan yang relevan dan diburuhkan oleh industri modern. “Prodi Akuntansi sudah terakreditasi unggul” rutumnya. Sisilia Zealion Doho, alumni Akuntansi OC 2016 mengatakan sangat merasakan dampak dari penguatan kurikulum hingga magang itu. Keterlibatanya dalam menangani proyek klien saat magang di PwC Surabaya membawanya memiliki bekal yang cukup se telah lulus. “Setelah lulus pada 2020 langsung bekerja di PwC Surabaya, dan sejak 2023 menjadi associate PwC Australia, paparnya. Dirinya memiliki target untuk terus mengembangkan skill accounting hingga senior auditor. Setelah itu, dia berencana mengembangkan pengalaman dan keilmuanya di luar negeri ke Indonesia. “Pengennya pulang dan mengembangkan di Indonesia,” tambahnya (ata/jun) [...]
Oktober 9, 2024Fashion 2024 / Fashion Oktober 2024Sumber : Radar Surabaya Bawa Empat Jenis Batik dalam Lao Fashion Week 9 Oktober 2024 KEMBANG JEPUN – Hari Batik Nasional menjadi sangat spesial bagi desainer Embran Nawawi. Diapun berkesempatan memamerkan karya busananya yang mengangkat tema The Journey ini dalam ajang Lao Fashion Week (LFW) di Laos, Asia Tenggara. Dalam ajang tahunan ini, Embran membawa beberapa jenis batik. Koleksi pertama yakni fashion leasure dengan judul By The Sea, batik yang dibuat khusus oleh Embran dengan motif sea shell berwana biru putih dengan efek air laut yang berbuih. Menurut Embran, fashion untuk pria saat berlibur ini dibentuk dengan berbagai macam kemeja dan celana yang terlihat sangat modern. Kemudian pada koleksi kedua dia juga menampilkan fashion street dengan judul Popmekasn, dengan menggunakan batik bermotif kontemporer dan warna monokrom dari Pamekasan. *Gaya street fashion modern makin menonjol dengan paduan warna cyber lime. Gaya busana tunik dan kimono untuk wanita yang suka hangout di kafe dan mal terlihat chic dan modern, kata Embran, Selasa (8/10). Lebih lanjut Embran menjelaskan, kolelsi ketiga yang merupakan representasi dari tema acara Lao Fashion Week yakni Zero Waste. Dia juga mengeluarkan kol-eksi avant-garde dengan judul Tutur Wikara berupa paduan batik dan temun dar Kabupaten Kediri. “Bentuk kimono dan mini dress yang dibuat dengan konsep puff fashion atau fashion bergelembung menjadi ikon fashion batik,” imbuhnya. Kemudian ditutup dengan koleksi Chandrakirana dengan menampilkan fashion gala atau evening wear. Embran menggunakan batik Junjung Drajat Tulungagung. Gaya dress modern dengan paduan batik dan velvet ditambah linen organza terlihat super elegant di 50 meter runway LFW. Dia mengaku dalam Lao Fashion Week kali ini berkolaborasi deng Ni desainer aksesoris dari Philipilar Ann Lorio yang menyiapkan semua aksesoris untuk semua koleksi yang ditampilkan. “Kolaborasi ini akan berlanjut pada tahun berikut-nya untuk aksesoris berbahan ba-tik,” terangnya. Apresiasi langsung didapatkan dari Duta Besar Singapura, Malaysia, Amerika, Jepang, Prancis, dan tentu Indonesia, Grata Wardaningtyas. Selama ini Embran sudah sem bilan tahun berpartisipasi di LFW sebagai desainer undangan yang konsisten dengan wastra Jawa Timur. (rit/nur) [...]
Oktober 9, 2024Kesehatan Oktober 2024Manfaat Dahsyat Buah Kiwi Bantu Mengendalikan Stress dan Mengatasi Sulit Tidur 5 Oktober 2024. Hal.19 Bila cemas atau stress, buah kiri bisa menjadi pilihan untuk membantu meredakannya. Khasiat kesehatan itu telah didukung banyak penelitian ilmiah. Kiwi juga terbukti membantu mengatasi sulit tidur dan mencapai kondisi rileks. Khasiat ini diharapkan bisa mendukung tercapainya kesehatan mental yang perlu berampingan secara harmonis dengan kesehata fisik. MANFAAT kesehatan buah kiwi itu dangat erat kaitannya dengan begitu beragam kandungan nutrisinya. DI antaranya, nutrisi mikro, seperti vitamin C, vitamin E, vitamin K, folat, mineral klaium, dan tembaga . Juga ada protein, fitonutrien betakaroten yang berkhasiat antioksidan, dan enzim. Yang pasti, buah ini memang dikenal karena memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi. Bahkan, ada informasi kandungan tersebut lebih tinggi dibandingkan jeruk, stroberi, blueberry, pisang, dan nanas. Sementara, ilmu kesehatan meyakini terkadapatnya hubungan yang erat antara kecukupan vitamin C di dalam tubuh manusia dan terjaganya kesejahteraan psikologis. Tanaman asal bernama Actinidia deliciosa dari keluarga Actinidiaceae. Berasal dari daratan Tiongkok, kiwi tumbuh baik dikawasan pegunungan dan konon bisa juga ditanam di Indonesia. Nama buah ini berasal dari nama burung yang menjadi simbol negara Selandia Baru, yaitu burung kiwi. Sebelumnya, dalam bahasa  Inggris namanya Chinese gooseberry. Pohon kiwi berkelamin dua, jadi ada pohon yang menghasilkan bunga jantan dan ada yang hanya punya bunga betina. Ada spesies lain yang dikenal dari warna daging buahnya, misalnya warna ungu pada Actinidia purpurea. Juga ada golden kiwi berasal dari tanaman Actinisa chinesis. Di pusat perbelanjaan, umumnya dikenal dua jenis buah kiwi. Yaitu, yang berdaging buah warna hijau (green kiwi fruit)  dan kuning (golden kiwi fruit). Buah kiwi hijau bentuk oval, kulitnya hijau cokelat berbulu pendek, daging buah warna hijau dengan biji kecil warna hitam yang bisa dimakan, dan rasanya tidak terlalu manis. Sementara gold kiwi fruit bentuknya oval, kulit luar tidak berbulu, warna kulit kuning cokelat, daging buah warna keemasan, dan rasa lebih manis. Sehat Mental dan Kesejahteraan Psikis Organisasi Kesehatan Dunia meningkatnya persentase penduduk dunia yang hidup dalam keadaan depresi. Keadaan ini secara perlahan tapi pasti memberikan beban psikososial dan menurunkan kualitas hidup. Ini akan menggiring terjadinya gangguan personality, mood, hubungan antarmanusia, yang bisa berujung kematian. Jadi, taat menjalani pola hidup sehat adalah syarat utama agar orang selalu sehat jasmani dan rohani. Kebutuhan nutrisi lengkap mutlak dengan konsumsi buah dan sayuran yang cukup agar orang tidak mudah mengalami gangguan kesejahteraan psikis. Hasil studi menyatakan, kecukupan buah bisa menurunkan risiko gangguan cemas, mood, meningkatkan kesehatan mental yang positif agar kesejahteraan psikis menjadi lebih baik. Untuk menjabarkan mental, peneliti dari Australia membuat ulasan ilmiah yang dipublikasikan (2022). Yaitu, tentang pengaruh pemberian buah golden kiwi pada hewan coba tikus yang dibuat membuat mengalamai kekurangan vitamin C. Metode uji dan pengukuran hasil dilakukan dengan metode pilihan untuk menghindari keraguan. Hewan coba usia muda dibuat mengalami kekurangan kadar vitamin C plasma, lalu dibagi dalam kelompok. Ada yang menerima 2 buah gold kiwi per hari, ada kelompok penerima vitamin C 250 mg sebagai suplemen, dan kelompok plasebo selama 28 hari. Uji psychological well-being dan penetapan kadar vitamin C dilakukan sesuai protokol. Hasilnya menunjukkan, kelompok yang diberi buah kiwi mengalami perbaikan signifikan pada suasana hati (mood) dibandingkan kelompok kontrol. Kelompok suplemen mengalami perbaikan yang tidak signifikan pada kesejahteraan disertai timbulnya rasa lelah. Kelompok yang diberi kiri dan kelompok vitamin C mengalami perbaikan kadar vitamin C dalam darah hewan coba. Vitamin C yang didapat melalui konsumsi buah kiwi ternyata memberikan manfaat yang lebih besar pada perbaikan vitalitas dibandingkan vitamin C suplemen. Telaah studi ini menengarai kemungkinan terdapatnya kerja bareng antara vitamin C sebagai antioksidan dan kandungan vitamin E kiwi sebagai pegatur mood. Zat besi adalah elemen yang berperan pada pembentukan neurotransmitter serotonin dan dopamin, yang berperan mengatasi gangguan mood dan behaviour. Peran itu ternyata dapat ditingkatkan melalui vitamin C. Dari uji ini ada manfaat lain yang dapat dipelajari, yaitu efek kandungan serat dalam memperbaiki fungsi saluran cerna. Diketahui melalui riste, konsumsi gold kiwi memperbaiki kelancaran buang air besar disertai perbaikan frekuensi gerakan peristaltik usus besar bagian bawah (bowel). Keadaan itu diikuti penurunan gangguan lambung, termasuk mual dan gangguan pencernaan. Nah, perbaikan kondisi kesehatan saluran cerna itu secara tidak langsung memberikan andil pada membaiknya kesejahreraan psikis. Mencegah Flu dan Demam Jangan pernah memandang enteng infeksi saluran pernapasan bagian atas. Ini biasanya terjadi pada perubahan cuaca. Tandanya demam dan flu yang pasti mengganggu aktivias manusia, termasuk pekerjaan. Gangguan itu selau tidak terpisah dari lemahnyasistem imunitas pekerjaan umum. Tidak ada obat flu, jadi penguatan imunitas adalah cara terbaik untuk pendegahan dan pengobatannya. Yang pasti, hal itu bisa didapat melalui pengaturan makanan. Kiwi adalah sumber nutrisi ampuh untuk mencegah dan mengatasi infeksi itu. Uji pada hewan coba membuktikan peran buah kiri pada perbaikkan kekuatan imunitas. Buktinya terlihat melalui perbaikan fungsi imun, umpama immunoglobulin yang meningkat setelah mengonsumi ektrak buah kiwi selama 30 hari. Kandungan kiwi bisa melindungi sel imun dari kerusakan oksidatif yang menyebabkan rusaknya integritas dindingsel sistem imun. Keruskan itu pasti menggangu komunikasi antarsel imun. Sebuah uji dilakukan terhadap responden lanjut usia yang punya risiko tinggi terkena infeksi saluran napas melalui pemberian empat buah gold kiwi fruit per hari. Lalu, efeknya dibandingkan dengan kolompok yang mengonsumsi buah pisang selama empat minggu. Hasilnya menunjukkan terjadinya pemendekan waktu penyembuhan gangguan tenggorokan dan sakit kepala pada kelompok kiri dibandingkan kelompok buah pisang. (*)   [...]
Oktober 9, 2024Kuliner Oktober 2024Menu Pelega Dahaga Asam-Manis Lime Madu dan Legitnya Cincau Topping Durian 6 Oktober 2024. Hal.18 Perpaduan antara tektur kenyal cincau dan harum durian yang khas meghasilkan sensai rasa unik. Tak kalah menyegarkan, honey lime  yang asam manis. Cocok untuk melegakan dahaga di cuaca panas. KREASI es cincau kali ini diberi tambahan durian sebagai topping. Kombinasi manisnya durian dengan rasa sedikit pahit dari cincau menciptakan keseimbangan rasa yang legit di lidah. “Durian yang digunakan sudah berbentuk daging kupas tanpa biji sehingga lebih lembut,” ujar owner Cincau Station Erwin Tirta. Untuk pemanisnya, Erwin memilih menggunakan gula aren yang manisnya ringan dan tidak menginggalkan aftertaste di mulut. “Saat dicampur dengan santan, gula aren membuat rasanya makin gurih dan khas,” ucapnya. Erwin menuturkan, yang digunakan adalah gula aren murni. “Sehingga, hasil labnya bebas obat gula. Manis alami bikin lebih segar saat diminum,” imbuhnya. Begitu pun dengan kreasi honey lime. Pemanisnya menggunakan madu tanpa campuran apa pun. “Kalau mau tahu dalam madu itu lebih banya gulanya atau madunya, coba simpan minuman di chiller. Kalau setelah dikeluarkan dari chiller ada kristal-kristalnya, artinya itu banyak gulanya,” jelas Erwin. Manisnya madu dipadukan dengan air lime dan lemon yang asam-segar. Sebagai finishing, tambahkan irisan lemon kedalamnya supaya makin fresh. (lai/c7/nor) [...]
Oktober 9, 2024Fashion Oktober 2024Tantangan Regenerasi Perajin dan Hantaman Produk “Batik” Luar Dorong Labeling Batik, Lahirkan Perajin Muda 6 Oktober 2024. Hal.3 Sejak 2 Oktober 15 tahun silam, batik ditetapkan UNESCO sebagai warisan budaya tak benda dari Indonesia. Pada perayaan Hari Batik Nasional tahun ini (2/10), batik gedog Tuban dipilih sebagai ikon. Di balik keistimewaan dan apresiasi, industri batik menghadapi tantangan dalam regenerasi perajin. ASOSIASI Perjain dan Pengusaha Batik Indonesia (APPBI) mencatat jumlah perajin batik di beberapa daerah saat ini mengalami penurunan. Pada 2019 ada 131.565 perajin batik di 34 provinsi di Indonesia. “Tapi, jumlahnya kini menurun. Tinggal 105 ribu perajin batik,” kata Ketua Umum APPBI Komarudin Kudiya kepada Jawa Pos kemarin (5/10). Dampak pandemi menjadi salah satu faktor penurunan itu, yang juga berpengaurh pada berkurangnya produksi. Namun, diluar itu, menyusutnya jumlah perajin tak terlepas dari hataman “batik” Tiongkok yang merambah pasar Indonesia dengan sangat murah. Harga kain per meternya hanya Rp 15 ribu. Padahal, sejatinya kain yang dilabeli batik tersebut bukanlah batik. Melainkan teknik konfeksi printing menggunakan motif-motif batik yang dikenal masyarakat Indonesia. Padahal, sesuai yang diakui UNESCO, batik adalah sebuah proses pembuatana corak atau motif pakaian dengan menggunakan lilin panas. diluar itu, tidak bisa disebut batik. “Di Indonesia, teknik batik ada dua. Teknik tulis dan cap. Itu sah,” tegas Komarudin. Pemerintah seharusnya melindungi gempuran tersebut. Yang secara tidak langsung “menipu”, masyarakat bahwa mereka mengenakan batik. Salah satu yang perlu dilakukan adalah memberikan labelling. Setiap produsen harus menjelaskan produksinya. Apakah itu batik tulis, batik cap, atau printing. “Karena belum banyak masyarakat awam yang tahu soal ini,” katanya. Bicara tentang masa depan batik Indonesia, Komar optimis ke depan akan jauh berkembang. Sebab, sebenarnya banyk sekali ragam batik di Indonesia yang punya ciri khas kuat. Eksplorasi desain terus berkembang pesat. APPBI mengadakan pelatihan membatik di Jakarta khusus untuk anak-anak muda. Ada 500 orang yang ikut pelatihan membatik menggunakan teknik lilin itu. “Kreativitas mereka juga luar biasa,” ucapnya. Ada ratusan ribu desain batik yang tercipta. Namun, kreativitas desain tersebut juga masih rawan. Sering kali, motif baru dicuri jika belum didaftarkan atau dipatenkan. Upaya menghidupkan batik di kalangan generasi muda juga dilakukan Yayasan Batik Indonesia (YBI). Pelatihan di sekolah-sekolah telah dilaksanakan untuk mejaring minat anak muda. Beberapa batik khas daeraha coba diangkat lewat berbagai event untuk mengangkat citra. “Kami juga ada pelatihan membatik di lapas-lapas,” kata katua YBI Gita Pratama Kartasasmita pada Rabu (2/10). YBI juga mendorong agar batik-batik khas daerah didaftarkan sebagai upaya perlindungan. Khususnya izin indikadi geografis (IG) untuk memastikan bahwa batik itu berasal dari wilayah tertentu. Mel Ahyar, desainer yang juga pengurus Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas), mengatakan, pihaknya terus berusaha mendukung perajin muda untuk lebih percaya diri berkarya sehingga regenerasi pembatik dapat berjalan. “Contohnya, Agustus lalu untuk Kriyanusa, kami di Dekranas menyediakan 100 stan untuk perajin muda yang terkurasi karyanya,” lanjutnya. Harapannya, lahir generasi-generasi baru perajin batik. (elo/lai/c7/nor) [...]
Oktober 8, 2024Fashion Oktober 2024Karya Rama Dauhan yang “Teramat Berarti” Suka Duka Tulang Punggung Keluarga 6 Oktober 2024. Hal.7 JAKARTA – Bagi desainer Rama Dauhan, tanggung jawab anak yang beranjak dewasa dan kini menjadi tulang punggung keluarga, beban yang ditanggung kekuatan, serta kerapuhan anak-anak itu diterjemahkan Rama dalam koneksi terbarunya. Dia memberi judul Teramat Berarti. Dalam keterangan tertulisa, Rama menjelaskan bahwa 30 koleksi busana yang diperagakan di Langham Fashion Soiree 2024 Rabu (2/10) sore itu terinspirasi dari keluarganya sendiri. “Saya melihat orang tua yang tadinya menanggung kebuthan hidup sekarang sudah tidak bisa lagi. Anak-anak seperti sedih dan marah, tapi itu semua terhapus karena rasa sayang,” papa desainer alumnus ESMOD Jakarta itu. Selain cerita personal, Teramat Berarti juga terinspirasi dari lagu yang dinyanyikan Sal Priadi, Mencintaimu. Lagu tersebut menjadi lat saat fashion show koleksi Teramat Berarti. Rama seolah ingin menegaskan bahwa cintanya kepada keluarga adalah komitmen dan ketulusan. Seperti lirik “segalanya teramat berarti di hatiku, selamanya.” Mengiringi lagu Mencintaimu dan fashion show, sebuah video hitam putih diputar di ballroom The Langham Jakarta. Tampak model perempuan yang mengenakan busana koleksi Teramat Berarti sedang berada disebuah rumah. Dia kemudian melihat album foto keluarga, sesekali tersenyum, emringkuk, dan menangis mengenenang masa lalu. Istilah tulang punggung diterjemahkan secara harafiah oleh Rama. Sebagian besar koleksinya memiliki struktur bagian punggung yang tegas. Selain itu, di bagian punggung desainer yang memulai karier pada 2003 itu memberi ornamen yang disusun menyerupai tulang belakang manusia. Ada rangkaian pita, manik-manik, hingga embroidery. Rama masih mnggunakan siluet khasnya, yang berkisar antara siluet boxy and mengembang atau maksimalis. Bagian busana yang di buat puffy memberi ilusi atau kesan betapa besar beban yang kini ditanggung anak-anak yang beranjak dewasa. Omamen yang menyerupai tulang rusuk, tulang panggul, dan tulang kaki manusia merupakan interpretasi Rama atas kekuatan sekaligus kerapuhan mereka yang memikul tanggung jawab terhadap keluarga. Karena keluarga dan rumah seringkali menjadi satu bagian, Rama menghadirkan nuansa homey lewat pilihan bahan. Beberapa bahan kerap digunakan dalam perabot dan perlengkapan rumah. Misalnya, bahan sofa, renda yang kerap dibuat gorden, katun, jacquard, dan brokat. Menampilkan kesan hangat dan gaya yang membumi sekaligus chic. Kesan romantis dan melankolis juga muncul dari pemilihan warna. Ada hitam, putih, krem, dan abu-abu yang sarat akan kesan nostalgia. Ada pula warna merah dan pink, simbol cinta dan kasih sayang. (c6/len) [...]

ABOUT US

Perpustakaan UC mulai beraktifitas sejak diresmikannya Universitas Ciputra pada tanggal 26 Agustus 2006, menempati lantai 6 di #607 terdiri dari ruang koleksi sekaligus ruang baca; area locker; area pelayanan sirkulasi dan ruang Kepala Perpustakaan dengan luas ruang 270M2.

Dengan bertambahnya jumlah koleksi dan kebutuhan sarana prasarana di Universitas Ciputra, menjelang tahun ajaran 2011/2012 LIB menempati ruang di lantai 2 gedung UC3 dan saat ini terdiri dari  area Library Lounge, ruang diskusi Collaboration Room dan Mini Collaboration Room, ruang koleksi sekaligus ruang baca; ruang pengolahan koleksi dan ruang multimedia; area sirkulasi. Selain itu tersedia sarana layanan Personal Computer (PC) untuk layanan Internet dan OnLine Catalog.

Jam Layanan

Senin-Sabtu : 07.30-16.30 WIB

Hari Raya/Besar/Minggu : Tutup

Nomor Pokok Perpustakaan (NPP): 3578312D2000001

NEW BOOK

LATEST NEWS

Book Review Video Competition 2024

/
Dalam rangka World Mental Health Day pada 10 Oktober 2024,…

Kunjungan & Sharing Knowledge bersama Dr Safirotu Khoir (Pustakawan UGM)

/
Pada Rabu, 6 Desember 2023 lalu, UC Library mendapatkan kunjungan…

iTalk (Innovation Talk) “Train Your Future: Growing Initiative”

/
Pada Sabtu, 9 Desember 2023 lalu, UC Library bersama mahasiswa…